Selasa, 30 Agustus 2011

Malam Lebaran

Lebaran tiba..
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1432 H
Minal Adin Wal Faidzin
Mohon Maaf Lahir da Batin
Semoga kita benar-benar menang dan mendapatkan keberkahan.. Amin..

Sebenarnya Memaafkan itu harus dilakukan dengan tulus dari hati bukan hanya sekedar basa basi dengan merangkain kata-kata yang indah bahkan terkadang tak diucapkan ataupun disampaikan secara langsungpun karena tak bisa berkomunikasi tapi tetap ada dalam hati, biasanya tetap memohon maaf lewat doa-doanya setiap sholat agar disampaikan oleh Allah ke hati orang-orang yang bersangkutan.
Hadapilah hidup dengan senyuman maka kebahagiaan akan menghampirimu..

Ketupat dan sayur kacang panjang, opor ayam, semur daging, dan berbagai hidangan khas Lebaran telah tersedia di meja sejak malam kemarin, bahkan kami berbuka puasa bersama dengan keluarga tanteku yang rumahnya amat dekat dengan rumahku sambil memakan ketupat Lebaran.

Pagi tadi, saudara-saudaraku mulai berdatangan untuk bersilaturahmi bahkan pada siang harinya semakin banyak yang berdatangan meskipun agak lebih sedikit dari tahun-tahun sebelumnya karena banyak juga keluarga besarku yang pulang ke kampung halamannya..
Malam ini, mereka semua telah pulang ke rumah masing-masing dan tinggallah keramaian tersendiri yang dibuat dirumahku, bercandaan dengan abang dan adikku, menyantap makan malam bersama dan hal lainnya yang membuat rumahku menjadi ramai.