Minggu, 22 Mei 2011

X Friends Campuss

Tak kusangka, kita bisa dekat sampai 10 orang kembali dan berulanglah kisah "X Friends"...
Entahlah berawal darimana dan sejak kapan, tapi seingatku....
Tolong di-evaluasi ya klo salah....


Awal kuliah, aku yang ga gampang berkenalan sama orang lain, dihampiri dan berkenalan sama Vivi, gadis berkerudung yang sepertinya muslimah banget, kemudian karena emang belum punya kenalan teman lain kami mulai berteman. Setelah itu, Vivi mengenalkan aku pada Charen, gadis berkerudung juga, namun agak cuek orangnya. Terus beberapa lama kemudian Charen mengenalkanku dengan Debby, gadis berkacamata yang wajahnya oriental,  klo ga salah waktu mau sholat di mushola deh.
Waktunya, aku lupa kapan. Ketika aku lagi menunggu dibawah pohon depan gerbang kampus, ketemu sama Iffah, gadis berkerudung yang pendiam di kelas, memang kami sekelas namun belum pernah berkenalan kemudian kami mengobrol dan ternyata rumahnya searah denganku, kemudian aku diperkenalkan dengan Puri, gadis berambut lebih sebahu yang kelihatannya pendiam juga dikelas.
Terus barulah aku berkenalan dengan Arida dan Uwi, dua sahabat ini tak bisa dipisahkan karena berangkat dan pulang selalu bersama karena memang rumah mereka 1 kompleks tapi berbeda karakter. Arida yang berambut sebahu, mukanya jutek dan kayanya galak, sedangkan Uwi yang rambutnya hampir sama panjangnya dengan Puri, gayanya masih kaya anak kecil. Terus juga kenalan sama Afrita, gadis berkerudung yang mukanya muslimah banget n lumayan pendiem. Setelah itu, deket juga sama Nadia, gadis berkerudung juga yang keliatan pendiem juga waktu awal kuliah, awalnya sih gara-gara dia deket sama Iffah dan Puri juga.


Semoga Pertemanan kita dapat bertahan lama yaa, yang terpenting always keep contact.....
Sorry, aku belum bisa menganggap Pertemanan kita kita sebagai Persahabatan....

1 komentar: